Wahana VR Coaster yang terletak di Europa Park, Jerman.
Foto : Via Laman Europa Park
Siapa yang tidak tahu Roller Coaster? Salah satu jenis wahana permainan yang sering kita jumpai di taman bermain. Wahana permainan ini memberikan keseruan tersendiri bagi para penikmatnya karena mengombinasikan antara kecepatan tinggi, gravitasi, serta naik-turun yang cukup intens.
Berkembangnya teknologi juga membawa inovasi tersendiri salah satunya kemunculan wahana VR Coaster. Wahana ini memadukan antara Roller Coaster dengan teknologi VR atau Virtual Reality.
Sistem kerja VR Coaster ini sama halnya dengan wahana roller coaster, pengguna akan memasuki area wahana lengkap dengan kursi menyerupai roller coaster sebenarnya. Pengguna akan diminta untuk duduk di kursi wahana, kemudian pengguna akan menggunakan kacamata Virtual Reality (VR). VR yang digunakan akan menampilkan video roller coaster seperti pada umumnya.
Beberapa Theme Park di dunia telah menyediakan wahana VR Coaster. Salah satunya adalah Europa-Park yang terletak di Jerman. Salah satu Youtuber Indonesia, Aulion, sempat mencoba wahana VR Coaster yang terletak di Europa-Park.“Misalnya di VR ada gambar kursi, dan ternyata didepan kita juga ada kursi jadi terasa real,” ujar Aulion lewat Video Youtubenya.
Kehadiran wahana VR Coaster tentu saja menjadi keunikan tersendiri. Perkembangan teknologi yang semakin maju di era sekarang membawa inovasi termasuk di dunia hiburan. Dengan mengombinasikan roller coaster fisik dengan dengan VR, VR Coaster membawa pengalaman tersendiri yang belum pernah dirasakan sebelumnya. Tren seperti ini akan terus berkembang di dunia industri hiburan.
Sumber : Kanal Youtube Aulion
Penulis : Naufan Ghifari
Editor : Sabicha Ulinnuha
0 Comments